23 Februari 2017

TUJUH ZIKIR AMPUH


Rasulullah Saw. bersabda:
“Barangsiapa memelihara 7 kalimat (dibawah ini) maka ia adalah orang yang bahagia di sisi Allah dan malaikatpun memohonkan ampun kepada Allah atas dosa-dosanya, walaupun dosanya bagaikan buih di lautan dan tentu ia akan menemukan kenikmatan dalam melaksanakan taat, hidup dan matinya ada dalam kebaikan yaitu:




1. Ia suka membaca basmalah setiap memulai pekerjaan (yang baik).
2. Ia suka membaca “Alhamdulillah” ketika selesai mengerjakan pekerjaan yang baik.
3. Ia suka membaca “Astaghfirullah” apabila ia mengucapkan sesuatu yang tidak bermanfaat.
4. Ia suka mengucapkan “Insyaallah” apabila ia berjanji akan melakukan sesuatu.
5. Ia suka membaca “Laa khaulawalaa quwwata illaa billaahil ‘aliyyil ‘adziem” apabila menghadapi sesuatu pekerjaan yang tidak disenangi.
6. Ia suka membaca “Inna lillaahi wa inna ilaihi rooji’uun” apabila ditimpa musibah.
7. Siang dan malam tiada henti membaca syahadat, “Laa ilaaha illallah muhammadurrasulullah.”
Drs. Ir. Solihin, Nashaihul Ibad, Jakarta: Pustaka Amani

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan sesuai topik pembahasan.