4 September 2019

TERNYATA ROH ORANG MENINGGAL MASIH ADA DIRUMAH

Rasulullah SAW bersabda: "Ketika roh sudah keluar dari tubuh anak Adam dan telah lewat masa 3 hari, maka roh itu berkata, Wahai tuhanku, izinkanlah aku berjalan sehingga aku bisa melihat jasadku, dimana aku pernah berada dalam jasad tersebut."

Allahpun mengizinkan pada roh itu, akhirnya datanglah roh itu ke kuburnya, ia melihat jasadnya dari jauh. Darah telah mengalir dari kedua hidung dan mulutnya. Maka roh itu menangis dengan tangisan yang lama. Kemudian roh itu berkata: "Wahai jasad yang miskin, wahai kekasihku, apakah kamu ingat hari-hari hidupmu? ini adalah rumah, yaitu rumah duka cita dan rumah cobaan, rumah kesedihan hati, rumah kesusahan dan rumah penyesalan." Kemudian roh itu pergi.

Ketika lewat masa 5 hari, roh berkata: "Wahai Tuhanku, izinkanlah aku melihat jasadku lagi." Allah pun mengizinkan kepada roh tadi. Lalu datanglah roh itu ke kuburnya, ia melihat dari jauh dan benar-benar telah mengalir dari hidung, mulut, serta telinganya nanah kental yang bercampur darah, maka roh menangis dengan tangisan yang sangat keras. Kemudian ia berkata: "Wahai jasad yang miskin, apakah kamu ingat hari-hari hidupmu? ini adalah rumah kesedihan, rumah duka cita, rumah ulat, rumahnya kalajengking. Ulat-ulat itu telah memakan dan merobek-robek kulitmu dan anggota tubuhmu." Setelah itu roh berlalu.

Tatkala lewat masa 7 hari, roh berkata: "Wahai Tuhanku, izinkanlah aku untuk melihat jasadku." Allah pun mengizinkannya. Maka datanglah roh ke kuburnya, ia melihat dari jauh jasadnya telah dikerubungi oleh banyak ulat. Melihat hal itu, roh menangis dengan tangisan yang sangat keras, seraya berkata: "Wahai tubuhku, apakah kamu ingat hari-hari hidupmu? dimana anak-anakmu? dimana kaum kerabatmu? dimana saudara-saudaramu? dimana teman dekatmu? dimana sahabatmu? dimana tetanggamu, yaitu orang yang ridha bertetangga denganmu. Pada hari ini mereka menangisi kepadaku dan kepadamu."


Diriwayatkan oleh Abu Hurairah ra.: Ketika seorang mukmin meninggal dunia, maka rohnya berputar-putar di sekitar rumahnya selama 1 bulan. Roh ini bisa melihat harta benda yang ditinggalkannya, bagaimana cara hartanya dibagi dan bagaimana hutang-hutangnya dibayar.

Ketika telah sampai 1 bulan, roh kembali ke kuburnya. Ia berputar-putar sampai dalam masa satu tahun dari kematiannya dan ia bisa melihat orang yang mendoakan dirinya. Ia juga bisa melihat orang yang bersedih atas kematiannya. Setelah 1 tahun berlalu, roh diangkat ke tempat kumpulnya para roh sampai tiba hari kiamat. Yaitu hari ditipukannya sangkakala. Wallahu a'lam bis showab.

Imam Abdurrahman bin Ahmad Al Qadli dalam bukunya Daqoiqul Akbar

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan sesuai topik pembahasan.