16 Oktober 2019

KUNCI KEBERHASILAN MEMBANGKITKAN TENAGA DALAM

Kunci keberhasilan disini dimaksudkan sebagai pesyaratan atau hal-hal yang harus dipenuhi bagi orang-orang yang belajar tenaga dalam.  Bila hal-hal tersebut yang menjadi persyaratannya bisa dipenuhi, maka tidak akan sulit membangkitkan ilmu tenaga dalam. Inilah 5 keberhasilan tersebut:

1. Kesungguhan
Dalam melakukan sesuatu pekerjaan, jika menginginkan keberhasilan maka kesungguhan didalam melakukannya sangat diperlukan. Di dalam berlatih tenaga dalam untuk memperoleh hasil yang gemilang, tidak diperlukan sekedar bermain-main. Tidak ada prestasi di dalam berolahraga, tanpa ada kesungguhan di dalam berlatih. Hal ini berlaku di dalam seni bela diri tenaga dalam. Maka apabila anda berlatih tenaga dalam, tetapi memperhatikan hal-hal yag selayaknya harus dipatuhi di dalam berlatih, jangan harap anda akan memperoleh dengan kesulitan.


2. Ketekunan
Dengan ketekunan sebuah cita-cita akan bisa diraih. Dengan ketekunan pula, tenaga dalam bisa dimiliki. Semakin anda tekun/rajin di dalam berlatih, maka semakin cepat anda akan mampu membangkitkan tenaga dalam. Ketekunan di dalam berlatih juga ikut menentukan kekuatan/kualitas tenaga dalam seseorang.

3. Kesabaran
Bila karena sesuatu hal anda tidak bisa berlatih, janganlah membuat anda putus asa. Namun setiap ada kesempatan untuk berlatih, janganlah anda malas untuk melakukannya. Anda harus menyadari bahwa untuk membangkitkan tenaga dalam diperlukan waktu yang cukup lama. Untuk itu diperlukan kesabaran anda. Hal itu berlainan bila anda berlatih di dalam sebuah perguruan, sebab selain terdapat pelatih, juga di dalam perguruan memiliki jadwal latihan yang sistematis. Hanya saja di dalam sebuah perguruan dituntut adanya kedisiplinan dan tidak semua orang memiliki waktu seperti yang dijadwalkan di dalam sebuah perguruan.

4. Keyakinan
Keyakinan sangat penting bagi anda untuk bisa menguasai tenaga dalam, terutama tenaga dalam. Di dalam berlatih tenaga dalam, anda harus memiliki keyakinan bahwa anda pasti bisa. Tanamkan dalam diri anda keyakinan bahwa dengan latihan yang tekun dan dengan berdo'a kepada Allah anda pasti akan mampu membangkitkan tenaga dalam tersebut.

5. Do'a
Usaha dan do'a merupakan dua hal yang tidak terpisahkan bagi orang-orang yang beriman. Do'apun belum cukup bila tidak disertai dengan usaha. Bagaimanapun untuk bisa membangkitkan tenaga dalam, berlatih pernafasan mutlak diperlukan kecuali bagi orang-orang tertentu yang mendapatkan kemu'jizatan/keistimewaan dari Tuhan.

Oleh: Dewan Pelatih Seni Bela Diri Tenaga Dalam SURYA KENCANA

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan sesuai topik pembahasan.