23 Desember 2017

SILAT KAROMAH



SILAT KAROMAH

Silat Karomah adalah sebuah aliran silat yang mendayagunakan kekuatan ghaib yang berasal dari energi Asma’ Karomah. Dengan mengamalkan asma’ tersebut dan latihan yang terarah maka akan terbentuk pola gerakan silat rahasia yang dapat digunakan untuk membela diri. Asma' disini yang digunakan bernama Asma' Karomah Abdul Jabbar.  Asma’ Abdul Jabar merupakan asma’ yang sudah tidak asing lagi di kalangan para spiritualis. Konon asma’ ini banyak menyebar ke seluruh nusantara dan diajarkan oleh para spiritualis yang mendapatkannya. Menurut catatan sejarah asma’ ini berasal dari seseorang yang bernama Kyai Haji Amilin (Semoga Allah mensucikan Ruhnya dalam kedekatanNya). Beliau Kyai Haji Amilin merupakan salah seorang ulama yang lahir sekitar 1800 di Garut dan wafat tanggal 22 September1962 dimakamkan Dayeuh Kolot Bandung. Beliau berguru kepada Haji Oddo Bin Syaikh Abdul Karim Al-Bantani Yang memiliki pesantren berada di daerah Karawang (Rengas Dengklok), Syech Abdul Karim Al-Bantany seorang ulama besar yg mewariskan Thoriqoh Qodiriyah Naqsyabandiyyah dari Syech Akhmad Khotib Sambas Bin Abdul Ghoffar (Lahir di Sambas, Kalimantan Barat bermukim dan tinggal dimekkah sebagai pendiri Thoriqot Naqsyabandiyyah Qodariyah). Seiring berkembangnya murid beliau dan banyak yang membawa asma’ ini maka menyebarlah asma’ ini ke seluruh penjuru tanah air.




Untuk mendapatkan asma’ tersebut tidaklah mudah. Pengalaman kami dahulu sangatlah sulit mendapatkannya. Mungkin kalau bukan anugrah dari Allah maka kami tidak akan mendapatkan asma’ tersebut. Setelah mendapatkan asma’ itu maka kami tidak langsung mengamalkan melainkan diteliti, ditelaah dan diuji coba terlebih dahulu. Setelah uji coba selama bertahun-tahun dan menuai keberhasilan maka asma’ itu kami ajarkan kepada siapapun yang berminat memilikinya. Secara garis besar asma’ tersebut berfungsi sebagai ilmu silat karomah. Akan tetapi apabila telah istiqomah dan seiring perkembangan waktu maka asma’ tersebut dapat digunakan untuk berbagai hal lain seperti mendeteksi makhluk halus atau jin, benteng diri, keselamatan, deteksi pusaka, dan masih banyak lagi sesuai pengalaman.

Ilmu ini kami dapatkan dari salah seorang ulama. Ketika itu kami sengaja bersilaturahmi ke rumah beliau untuk meminta nasehat. Alhamdulillah, atas kehendak Allah kami diberikan ijazah kitab rahasia ilmu hikmah yang mana kitab itulah yang memuat asma’ karomah abdul jabar. Maka sesuai pesan beliau bahwa sebarkanlah ilmu walaupun satu ayat, kami berinisiatif untuk menyebarkan ilmu tersebut. Dalam tehnik pembelajaran ilmu asma’ Karomah Abdul Jabbar maka kami terapkan sebuah sistem agar seseorang yang menerima ilmu tersebut dapat maksimal yang tentunya sesuai dengan kapasitas si penerima.
***

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan sesuai topik pembahasan.